Senin, 29 Maret 2010

Harga Emas di Pasar Spot

JAKARTA (Bisnis.com): Harga emas di pasar spot pagi ini tercatat di posisi US$1.105,0 per ounce, atau menguat dibandingkan dengan akhir pekan lalu yang berada di level US$1.089,60 per ounce.
Demikian diungkapkan oleh data Bloomberg pagi ini. Sementara itu, dari London Bloomberg melaporkan harga kontrak emas menguat teringgi dalam 1 pekan dipicu spekulasi permintaan akan naik di tengah menguatnya kekhawatiran utang di Eropa dan setelah Kapal Angkatan Laut Korsel tenggelam di dekat perbatasan dengan Korea Utara.
Mata uang euro mendaki 1,1% terhadap dolar AS. Emas yang dihargai dalam mata uang euro menyentuh rekor pada 5 Maret lalu.
Kontrak emas pengiriman Juni terangkat US$11,30 atau 1% menjadi US$1.105,40 per ounce di Comex di New York, gain tertinggi bagi satu kontrak teraktif sejak 16 Maret 2010. Harga emas tertekan 0,2% pada pekan lalu.
Emas mengalami reli 24% pada tahun lalu sementara euro menguat 2,4% terhadap dolar AS.
Di New York, kontrak perak untuk pengiriman Mei menguat 16,5 sen atau 1% menjadi US$16,906 per ounce di Comex, turun 0,7% pada pekan lalu.
Kontrak platinum untuk pengiriman Juli melemah US$11,10, atau 0,7% menjadi US$1.600,70 per ounce di New York Mercantile Exchange, meneruskan penurunan pekan lalu menjadi 0,5%.
Palladium untuk pengiriman Juni menguat US$2.70 atau 0,6% menjadi US$455,30 per ounce di Nymex, turun 2,8% pekan lalu.(er)

Kamis, 25 Maret 2010

HARGA EMAS TERENDAH DALAM 5 MINGGU

Harga emas terendah dalam 5 minggu, Ayo ke pagadaian Beli Emas

Kamis, 25/03/2010 06:35:14 WIB

Oleh: M. Rochmad Purboyo

 

161920p

LONDON (Bloomberg): Harga emas jatuh ke harga terendah di lebih dari lima minggu akibat melonjaknya dolar yang membuat permintaan logam mulia sebagai alternatif investasi tertahan. Perak dan platina juga menurun.


Harga emas di pasar spot pagi ini tercatat di posisi US$1.089,55 per ounce atau melemah dari posisi kemarin di US$1.104,80 per ounce, ungkap data Bloomberg.
The greenback menguat tertinggi selama 10 bulan terakhir terhadap euro. Pemimpin Prancis dan Jerman mengatakan rencana bantuan untuk Yunani harus memberi peran untuk Dana Moneter Internasional (IMF), dan rating Fitch turun terhadap utang Portugal.


Tahun lalu, emas reli 24% saat euro naik 2,4% terhadap dolar. "Investor berbicara tentang euro menjadi paritas," kata Frank McGhee, kepala dealer di Integrated Brokerage Services LLC di Chicago. "Sangat sulit bagi logam untuk bertahan di lingkungan seperti ini."


Emas berjangka untuk pengiriman April jatuh US$14,90, atau 1,4%, menjadi US$1.088,80 per ons di Comex di New York. Setelah penutupan perdagangan, logam mulia itu menyentuh US$1.084,80, level terendah untuk kontrak paling aktif sejak 12 Februari.


Tahun ini, euro telah turun terhadap 15 dari 16 besar mata uang sebagai keprihatinan meningkatnya persoalan utang.
Euro doprediksikan akan turun 25% untuk paritas terhadap dolar, kata Gary Shilling, ekonom dan presiden A. Gary Shilling & Co, mengatakan dalam sebuah wawancara televisi Bloomberg. Dia mengatakan Spanyol mungkin mengalami krisis fiskal regional berikutnya.


Investor di Eropa dapat membeli emas sebagai alternatif darimata uang bersama, beberapa analis mengatakan. Harga emas di euro mencapai rekor pada 5 Maret.
Kemarin, kepemilikan di SPDR Gold Trust, fund perdagangan valas terbesar yang didukung emas, naik 4,57 metrik ton menjadi 1.120,08 ton. hal ini merupakan peningkatan pertama sejak 5 Maret.


Perak berjangka untuk pengiriman Mei turun 38,6 sen, atau 2,3%, menjadi US$16,641 per ounce di Comex. Sebelumnya, harga komoditas itu menyentuh US$16,55, tingkat terendah sejak 2 Maret.


Platinum berjangka untuk pengiriman April merosot US$20,60, atau 1,3%, menjadi US$1.587,90 per ons di New York Mercantile Exchange. Harga paladium berjangka Juni melemah US$10,65, atau 2,3%, menjadi US$453,90 per ons. (mrp)

 

 Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Selasa, 23 Maret 2010

Harga spot emas turun ke US$1.104,80/ounce

Harga spot emas turun ke US$1.104,80/ounce

Selasa, 23/03/2010 09:01:50 WIB

Oleh: Elsya Refianti

272758794p

 

JAKARTA (bisnis.com): Harga emas di pasar spot pagi ini tercatat di posisi US$1.104,80 per ounce atau melemah dari posisi kemarin di US$1.106,70 per ounce.


Sementara itu, dari New York Bloomberg melaporkan harga emas tertekan ke posisi terendah tujuh pekan dipicu spekulasi meningkatnya ekonomi AS akan membantu meneruskan reli bulan ini pada dolar AS dan menekan permintaan terhadap logam mulia sebagai investasi alternatif.


AS tumbuh di level 2,2% pada kuartal ketiga, tahap tercepat dalam 2 tahun, kata pemerintah pada Senin. Emas telah melemah 8,1% pada bulan ini karena sejumlah indikasi ekspansi ekonomi mendorong gain 4,4% dalam dolar AS terhadap enam mata uang basket. Mata uang greenback itu menuju kenaikan bulanan pertamanya sejak Juni.


Kontrak emas untuk pengiriman Februari tertekan US$9,30 atau 0,8% menjadi US$1.086,70 per ounce di unit Comex New York Mercantile Exchange. Sebelumnya, harga turun menjadi US$1.075,20, level terendah bagi kontrak teraktif sejak 3 November.


U.S. Dollar Index naik 0,5% dan telah mengalami reli selama tiga pekan berurut-turut.


Emas telah mendaki 23% tahun ini karena resesi terlama sejak Perang Dunia II menekan dolar AS dan mengangkat permintaan terhadap emas sebagai lindung nilai. Logam mulia itu kemarin ditutup pada level 10% lebih di bawah rekor harga penutupan tertinggi di US$1.218,30 per ounce, penurunan yang dilihat oleh sebagian analis sebagai koreksi.


Emas untuk pengiriman segera di London turun 0,5% menjadi US$1.087,80 per ounce pada pukul 7:09 p.m. waktu lokal.


Perak untuk pengiriman Maret bergerak tipis, dengan melemah 0,5 sen menjadi US$17,03 per ounce pada Comex di New York. Platinum untuk pengiriman April tertekan 1,8% menjadi US$1.402,90 per ounce di Nymex, dan palladium untuk pengiriman Maret tergelincir 3,1% menjadi US$354,25 per ounce.(er)

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan