Kamis, 22 September 2011

Penguatan dollar menyebabkan kemerosotan harga kontrak emas

69851_1600789147089_1456867392_1571799_4184933_n

SINGAPURA. Kontrak harga emas dunia masih mencatatkan penurunan hari ini. Pada pukul 12.27 waktu Singapura, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat di Comex, New York, turun 0,5% menjadi US$ 1.773,38 per troy ounce. Penurunan tersebut melanjutkan kemerosotan kemarin sebesar 1,2%. Sementara, kontrak harga emas untuk pengantaran Desember turun 2% menjadi US$ 1.772,50 per troy ounce.


Aksi jual yang melanda kontrak emas terjadi akibat keperkasaan dollar. Asal tahu saja, dollar menguat atas sejumlah mata uang utama dunia setelah the Federal Reserve berencana membeli surat utang jangka panjang AS senilai US$ 400 miliar. Keperkasaan dollar hari ini mencapai level tertinggi dalam tujuh bulan terakhir.


"Kita melihat penguatan dollar memberatkan pergerakan harga seluruh komoditas, termasuk di dalamnya emas. Jika perekonomian global terus mengalami kemerosotan, kita bisa melihat harga emas akan naik bersamaan dengan penguatan dollar karena investor banyak yang melepas aset-aset beresiko," papar Lv Xiaoweo, analis First Futures Co dari Tianjin.

 

Strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

Sumber :

http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1316667433/78041/Penguatan-dollar-menyebabkan-kemerosotan-harga-kontrak-emas

Rabu, 21 September 2011

Penuhi kontrak jatuh tempo, Logam Mulia batasi pembelian ritel emas batangan

45980_1457099106567_1206031299_31156160_2765520_s

JAKARTA. Minat masyarakat terhadap emas batangan tidak kunjung redam. Hal itu terlihat dari penjualan emas di Logam Mulia PT Antam Tbk. Namun untuk bulan ini, Logam Mulia (LM) membatasi pembeli ritel untuk emas batangan. Hal itu dilakukan lantaran, pada bulan ini ada kontrak pengiriman emas batangan yang jatuh tempo.

 

"Pada September ini, kami membatasi hanya 200 pembeli per hari," kata Herman, Vice President PT Antam UBPP Logam Mulia, Rabu (21/9). Biasanya, pembeli emas batangan bisa mencapai 350 pembeli ritel, bahkan pernah mencapai 375 pembeli.


Dia mengaku, pembatasan ini dilakukan untuk memenuhi penjatahan pengiriman kontrak emas batangan yang telah jatuh tempo kepada nasabah korporasi. "Bulan ini ada sekitar 10 perusahaan yang harus dilayani, dengan mengirimkan pesanan emas batangan sesuai kontrak perjanjian di bulan-bulan sebelumnya," jelas Herman.


Lanjut Herman, setiap perusahaan atau korporasi yang melakukan kontrak perjanjian beli emas batangan kepada LM, akan mendapatkan pengiriman secara bertahap, yaitu bisa dua hingga tiga kali pengiriman. Setiap tahap pengiriman, rata-rata 600 gram emas batangan untuk tiap perusahaan. Setiap perusahaan yang memesan emas batangan ke LM, rata-rata mengambil jatah 2 ton per tahun.


"Jika pembeli ritel tidak dibatasi per hari, pembelian akan melebihi kapasitas produksi kami yang sebesar 30 kilogram per bulan," jelas Herman. Dia memperkirakan, dengan pembatasan itu, maka bisa cukup mengurangi jumlah pembelian emas batangan.

 

Sebagai informasi, pada tahun ini, LM telah menaikkan target penjualan emas batangan menjadi 4.500 kg, dari sebelumnya 3.500 kg. Sedangkan tahun lalu, penjualan LM mencapai 3.600 kg, atau melonjak dari target sebelumnya yang hanya 2.600 kg

 

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1316587718/77950/Penuhi-kontrak-jatuh-tempo-Logam-Mulia-batasi-pembelian-ritel-emas-batangan

 

Kunjungi juga : http://full-emas.blogspot.com

Selasa, 20 September 2011

Peringkat utang Italia terpangkas, harga emas kembali rebound

61162_ilustrasi_emas_300_225

 

SINGAPURA. Kontrak harga emas dunia rebound dari penurunan terbesar dalam sepekan terakhir. Siang tadi, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,6% menjadi US$ 1.790,14 per troy ounce. Namun, pada pukul 15.14 waktu Singapura, kontrak yang sama diperdagangkan di posisi US$ 1.788,05 per troy ounce.

 
Kenaikan harga emas kali ini dipicu oleh kecemasan mengenai situasi utang Eropa yang diprediksi semakin memburuk. Tak ayal, permintaan emas sebagai safe haven ikut terdongkrak. Kecemasan investor cukup beralasan, sebab, pagi tadi Standard & Poor's memangkas peringkat utang Italia dari A+ menjadi A.


"Ada peluang bagi harga emas untuk naik lebih tinggi karena masalah utang Eropa tidak bisa diselesaikan dalam semalam. Penurunan peringkat utang Italia menjadi salah satu contohnya," jelas Zhang Qian, analis Haitong Futures Co.


Dia menambahkan, hubungan harga emas dengan pergerakan dollar saling bertautan satu sama lainnya. "Saat ini, penguatan dollar akan membatasi kenaikan harga emas," jelasnya.

 

Strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1316504198/77843/Peringkat-utang-Italia-terpangkas-harga-emas-kembali-rebound