Selasa, 15 Juli 2008

Harga emas 11 Juli 2008

JAKARTA (bisnis.com): Harga emas di pasar spot (fisik) tercatat di posisi US$941,85 per ounce, atau naik tajam dari waktu yang sama kemarin pagi di level US$928,40 per ounce, ungkap siaran televisi CNBC.Sementara itu, dari Seattle Bloomberg melaporkan harga kontrak emas untuk pengiriman Agustus melonjak US$13,40 atau 1,4% menjadi US$942 per ounce di divisi Comex the New York Mercantile Exchange.Penguatan harga emas terakselerasi setelah harganya naik melebihi US$930 yang memicu sinyal pada diagram untuk melakukan aksi beli, kata Marty McNeill, pedagang di R.F. Lafferty Inc di New York.(er)

2 Comments:

Anonim said...

kenapa harga emas naik terus

sahabatemaspermata said...

Harga emas naik karena memang permintaan naik. Biasa harga emas naik dipicu oleh naiknya nilai tukar rupiah terhadap dollar, naiknya nilai EURO terhadap dollar dan naiknya harga minyak