Jumat, 29 April 2011

Analis: Ada kemungkinan harga emas menyentuh US$ 1.800 tahun ini

69851_1600789147089_1456867392_1571799_4184933_n

SINGAPURA. Kenaikan harga emas di bulan April merupakan yang terbaik sejak November 2009. Keoknya dollar dan tingginya tingkat inflasi mendorong investor untuk memborong emas sebagai lindung nilai.


Di Singapura pukul 08.29, kontrak harga emas co Comex New York untuk pengantaran cepat tak banyak mengalami perubahan di posisi US$ 1.536,72 per troy ounce. Sebelumnya, harga emas sempat menyentuh rekor di posisi US$ 1.540,85 per troy ounce. Sepanjang bulan ini, harga emas sudah melonjak 7,3%.


Kenaikan juga dialami kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York yang naik 0,4% menjadi US$ 1.537,20 per troy ounce. Angka tersebut mendekati harga rekor yang dicapai kemarin di posisi US$ 1.538,80 per troy ounce.


"Pelemahan dollar mendorong investor ke pasar emas. Apalagi banyak spekulasi kalau harga emas akan terus mengalami reli. Ada kemungkinan harga emas menyentuh US$ 1.800 tahun ini," jelas Lim Han Jo, trader Tongyang Futures Co.

sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1304043229/66066/Analis-Ada-kemungkinan-harga-emas-menyentuh-US-1.800-tahun-ini

 

 

Link Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Tips jadi Ahli Tanpa Ribet

3. Cara Cerdas Investasi Emas

4.Tips Cerdas Membangun  Bisnis Online

5.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Kamis, 28 April 2011

Lagi, emas torehkan rekor sepanjang sejarah di US$ 1.534

45980_1457099106567_1206031299_31156160_2765520_s

JAKARTA. Emas kembali torehkan rekor baru, pada siang ini. Harga si kuning ini terus melambung setelah Federal Reserves mempertahankan suku bunga mendekati nol untuk menstimulus ekonomi. Dollar pun melemah, sehingga mendongkrak daya tarik emas sebagai aset lindung nilai.


Kontrak emas untuk pengiriman Juni di Comex, NYMEX melejit 1,1% ke level US$ 1.534 per ons troy, pada pukul 11.37 WIB. Ini level tertinggi sepanjang sejarah. Adapun, hingga pukul 14.20 WIB, harganya masih bertengger di US$ 1.531,3 per ons troy.


Kemarin, Ketua The Fed Ben S. Bernanke memberi sinyal bank sentral akan mempertahankan stimulus moneter senilai US$ 600 miliar hingga berakhir sesuai jadwal pada Juli mendatang.


Dollar tumbang ke level US$ 1,48 per euro untuk pertama kali sejak Desember 2009. Indeks dollar terhadap enam mata uang utama dunia turun dalam delapan hari terakhir ke level terendah sejak Juli 2008.


Hwang Il Doo dari KEB Futures Co. menyebut ketakutan investor atas penurunan dollar ada di balik reli emas saat ini. "Selama AS terus menahan suku bunga di level rendah akan dipersepsi pasar sebagai sinyal untuk membeli lebih banyak emas," ujarnya.


Credit Suisse AS memperkirakan, emas akan menyentuh US$ 1.650 per ons troy, dalam dua belas bulan ke depan, karena tingginya permintaan untuk melawan rendahnya bunga AS.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1303976008/66004/Lagi-emas-torehkan-rekor-sepanjang-sejarah-di-US-1.534-

 

 

Link Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Tips jadi Ahli Tanpa Ribet

3. Cara Cerdas Investasi Emas

4.Tips Cerdas Membangun  Bisnis Online

5.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Rabu, 27 April 2011

Harga Emas Parkir di USD1.508,96/Ounce

203918p

JAKARTA - Harga emas kembali beranjak menguat di tengah kondisi dolar Amerika Serikat (AS) yang berada dalam posisi terendahnya dalam dua setengah tahun terakhir. Selain itu, Investor tampak wait and see atas hasil pertemuan the Fed yang membahas tentang kelonggaran kebijakan moneter.


Seperti dilansir dari Reuters, Rabu (27/4/2011), harga emas di pasar spot menguat 0,5 persen menjadi USD1.508,96 per ounce. Harga emas ini sempat berada di posisi tertingginya pada awa pekan dengan parkir di level USD1.518. Sementara harga emas di pasar berjangka naik 0,4 persen ke USD1.510.


Di sisi lain, harga perak juga menguat satu persen menjadi USD45,96 per ounce. Sebelumnya, harga logam ini sempat tergelincir sebanyak tiga persen, ini merupakan penurunan terbesar dalam enam pekan terakhir.


Di pasar berjangka, harga perak naik 2,3 persen jadi USD46,08 setelah sebelumnya juga anjlok hingga 5,4 persen.
Semua mata tertuju pada hasil pertemuan bank sentral AS, the Fed yang dipimpin oleh Ben Bernanke. Diekspetasikan, bank sentral tersebut tidak akan terburu-buru kembali mendukung perusahaan besar dengan menaikkan tingkat suku bunga.
(Whisnu Bagus & Widi Agustian/Koran SI/wdi)

Sumber : http://economy.okezone.com/read/2011/04/27/213/450365/harga-emas-parkir-di-usd1-508-96-ounce

Link Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Tips jadi Ahli Tanpa Ribet

3. Cara Cerdas Investasi Emas

4.Tips Cerdas Membangun  Bisnis Online

5.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Harga emas kembali mendekati rekor setelah dollar melemah

 

17873_1333395382412_1456867392_920786_10163_n

SINGAPURA. Kontrak harga emas kembali merangkak naik mendekati level tertinggi sepanjang sejarah. Investor cemas, mata uang termasuk dollar akan terus melemah, sehingga mendongkrak permintaan emas.


Asal tahu saja, pagi tadi, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat di divisi Comex, New York, naik 0,3% menjadi US$ 1.510,13 per troy ounce. Pada pukul 09.28 waktu Singapura, kontrak yang sama berada di posisi US$ 1.508,53. Sekadar mengingatkan, harga rekor emas tertoreh pada posisi US$ 1.518,32 pada 25 April lalu.
Sementara itu, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York naik 0,4% menjadi US$ 1.508,80 per troy ounce, juga mendekati level rekor.


Sekadar informasi, nilai tukar dollar mencapai level paling rendah dalam dua tahun terakhir terhadap enam mata uang utama dunia. Investor tengah menanti keputusan the Federal Reserve yang menggelar pertemuan dua hari yang berakhir hari ini.
"Pasar akan pasang mata dan telinga atas keputusan the Fed. Dalam jangka pendek, pergerakan dollar masih akan melemah," jelas Mark Pervan, analis ANZ Banking Group Ltd.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1303880295/65877/Harga-emas-kembali-mendekati-rekor-setelah-dollar-melemah

 

Link Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Tips jadi Ahli Tanpa Ribet

3. Cara Cerdas Investasi Emas

4.Tips Cerdas Membangun  Bisnis Online

5.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Rabu, 20 April 2011

Analis: Pekan depan, harga emas akan terkoreksi hingga menyentuh US$ 1.450

 

45980_1457099106567_1206031299_31156160_2765520_s

AKARTA. Harga emas terus mencetak rekor baru. Hari ini, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,3% menjadi US$ 1.500,43 per troy ounce di Singapura hari ini. Sedangkan kontrak harga emas untuk pengantaran Juni naik 0,4% menjadi US$ 1.500,90 per troy ounce.


Menurut Wakil Kepala Riset dan Analisis Valbury Asia Futures Niko Omer Jockheere, tren harga emas masih tetap bullish di kisaran US$ 1.500 hingga US$ 1.550 per troy ounce. Kendati begitu, dia memprediksi, jangka pendek atau pekan depan harga emas akan terkoreksi akibat aksi profit taking investor hingga menyentuh level US$ 1.450 per troy ounce. "Jika sudah menyentuh level itu, baru nanti harga emas akan naik kembali di atas level US$ 1.500," paparnya.


Ada beberapa alasan yang menyebabkan emas terkoreksi pada pekan depan. Salah satunya, ada pertemuan dan konferensi pers Rapat Dewan Gubernur the Federal Reserve untuk kali pertama. "Diduga, the Fed akan mengumumkan penghentian suntikan likuiditas ke sistem finansialnya," jelas Nico. Nah, faktor itu tadi akan menimbulkan reaksi di pasar saham dan komoditas.


Selain itu, dia menyarankan investor harus ekstra hati-hati pada Juni, Juli, hingga Agustus. "Kuncinya pada Juni adalah QE2 atau program pelonggaran moneter yang akan berakhir pada bulan Juni mendatang. Apabila pembelian obligasi pemerintah benar-benar dihentikan oleh bank sentral AS, saya sungguh khawatir bursa saham maupun pasar emas akan anjlok secara signifikan," urainya panjang lebar.


Dia menambahkan, terakhir kali terjadi koreksi yang besar adalah dari bulan Juli sampai Oktober 2008, dimana harga emas turun dari US$ 989,60 per troy ounce menjadi US$ 681 per troy ounce.


Lantas, bagaimana dengan harga emas batangan Logam Mulia? Menurut Nico, harga emas batangan dalam negeri juga akan mengekor pergerakan harga emas global. Hanya saja, ada salah satu faktor yang harus diperhatikan yakni pergerakan rupiah. "Jadi sebaiknya investor hati-hati karena harga emas dalam negeri berhubungan erat dengan rupiah," paparnya.


Catatan saja, hari ini, divisi Logam Mulia Aneka Tambang memasang harga jual emas batangan 1 kilogram (kg) sebesar Rp 426.000 per gram. Sementara, harga buyback-nya adalah Rp 410.000.

sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1303277790/65370/Analis-Pekan-depan-harga-emas-akan-terkoreksi-hingga-menyentuh-US-1.450

Selasa, 19 April 2011

Analis : Emas di atas moving average, rekomendasi beli di US$ 1.493

61162_ilustrasi_emas_300_225

JAKARTA. Harga emas terus melaju. Katalis penggeraknya adalah ancaman Standard & Poor's yang akan melakukan downgrade peringkat utang pemerintah AS dari levelnya saat ini (AAA rating). Munculnya kembali kekhawatiran tentang krisis utang Eropa berhasil mendorong aksi jual pada bursa saham dunia dan mata uang ber?yield tinggi Senin kemarin.

 

Herien Douglas, Analis Valbury Asia Futures membaca secara teknikal, emas masih bergerak dengan trend channel harian break untuk terus naik lagi atau dalam tren bullish. Ditambah trendline hourly chart yang meningkat terus, masih membantu uptrend.

 

"Harga masih di atas moving average, perhatikan level support berikutnya di US$ 1477,15. Jika break harga bisa berbalik," ujar Herien. Ia merekomendasikan beli di level US$ 1.493 dan melakukan stop loss di US$ 1.483.

 

sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1303179124/65215/Analis-Emas-di-atas-moving-average-rekomendasi-beli-di-US-1.493

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

 

Senin, 18 April 2011

Wow, lagi-lagi harga emas capai rekor baru!

0a0f41d380dd52a2a6a0d8d1e5ea1ec6

 

SINGAPURA. Kontrak harga emas lagi-lagi menorehkan rekor baru. Dengan demikian, sudah tiga hari terakhir harga emas membentuk harga tertingginya sepanjang sejarah.


Pemicu lonjakan harga emas terkait dengan kecemasan akan inflasi global serta krisis utang Eropa. Dua faktor tadi mendorong investor untuk mencari investasi yang aman.


Asal tahu saja, pagi tadi, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,1% menjadi US$ 1.488,68 per troy ounce. Pada pukul 10.00 waktu Singapura, kontrak yang sama berada di level US$ 1.485,35. Sementara itu, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York juga meroket ke level rekor baru di posisi US$ 1.489,70 per troy ounce.


"Ketidakpastian di kawasan Eropa dan inflasi di Asia menjadi faktor pemicu utama lonjakan harga emas di Asia. Kecemasan akan inflasi semakin menjadi-jadi setelah China menaikkan rasio Giro Wajib Minumum perbankannya," papar David Thurtell, head of metal research Citigroup Inc.


Sekadar tambahan, harga emas sudah melojak sebesar 31% sepanjang tahun ini.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1303098984/65119/Wow-lagi-lagi-harga-emas-capai-rekor-baru

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Jumat, 15 April 2011

Moissanite dan Diamond Dual Tester

moissanite 
Best Seller

 

 

Moissanite & Diamond Tester ( Dual tester), adalah alat penguji keaslian  berlian dan Moissanite. Karena kelemahan Diamond Selector adalah tidak bisa membedakan antara Diamond dan Moissanite maka diperlukan alat ini.

1. Jika yang diuji adalah bukan Berlian dan Bukan Moissanite maka lampu Indikator tidak menyala.


2. Jika Yang diuji adalah berlian maka yang menyala pada lampu Indikator diamond, dan berbunyi……tiiit……tiiiiiiiit.


3. Jika yang diuji adalah Moissanite maka lampu Indikator pada Moissanite akan menyala dan berbunyi tit.tiiiiiiiiit.

 

Mudah Bukan ???.

Barang Buatan Amerika
Kualitas Terjamin 
Sangat Akurat

Karena Fungsinya yang lengkap maka alat ini cukup mahal.

 

Harga Rp. 2.900.000,-

Hubungi : WIRYO
No. HP 085216329587

 

Pembelian dapat melalui transfer bank BCA no. 6860167903 atau rekening bank mandiri No rek. 1030005436544 kalau tidak punya keduanya bisa lewat Western Union, setelah transfer pemberitahuan ke No HP 085216329587

Barang akan dikirim lewat Pos atau sesuai perjanjian.
sangat Mudah.

 

 

del.icio.us Tags: berlian,diamond,diamond selector,dual tester,diamond selector dual tester,barang buatan amerika

LiveJournal Tags: berlian,diamond,diamond selector,dual tester,diamond selector dual tester,barang buatan amerika

Technorati Tags: berlian,diamond,diamond selector,dual tester,diamond selector dual tester,barang buatan amerika

Rekor lagi, harga emas akan menjajal level US$ 1.500 minggu depan

200492_1668743243842_1395175690_31646350_3345553_s

 

SINGAPURA. Kontrak harga emas masih terus mencatatkan rekor baru. Pemicunya, tingkat inflasi di China mengalami lonjakan tinggi melampaui prediksi. Hal ini menandakan bank sentral harus bekerja keras untuk menahan laju kenaikan harga.


Siang tadi, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,4% menjadi US$ 1.79,35 per troy ounce. Pada pukul 14.03 waktu Singapura, kontrak yang sama berada di posisi US$ 1.476. Sedangkan kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York kembali menorehkan rekor baru di posisi US$ 1.480,50 per troy ounce.


"Inflasi merupakan kunci utama bagi investor. Harga emas akan menjajal level US$ 1.500 pada minggu depan," jelas Park Jong Beom, trader Tongyang Futures Co.


Sekadar tambahan informasi, indeks harga konsumen China melonjak ke level 5,4% pada Maret. Ini merupakan tingkat inflasi paling cepat sejak 2008.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302853925/64986/Rekor-lagi-harga-emas-akan-menjajal-level-US-1.500-minggu-depan

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Selasa, 12 April 2011

Investor profit taking, harga emas ikut terbanting

61162_ilustrasi_emas_300_225

SINGAPURA. Kontrak harga emas melorot. Pemicunya, investor melakukan profit taking setelah harga emas menyentuh rekor tertinggi. Selain itu, pemangkasan prediksi pertumbuhan ekonomi AS dan Jepang oleh International Monetary Fund (IMF) juga menimbulkan spekulasi kalau tingkat inflasi akan mereda.


Asal tahu saja, pada pukul 16.16 waktu Singapura, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat turun 0,4% menjadi US$ 1.456,78 per troy ounce setelah ngendon di rekor tertinggi pada posisi US$ 1.478,18 per troy ounce. Sementara itu, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York turun 0,7% menjadi US$ 1.457,70 per troy ounce dari rekor tertinggi di level US$ 1.478.


"Reli yang terjadi pada harga emas mulai mengalami guncangan seiring adanya potensi aksi jual investor," jelas Eugen Weinberg, head of commodity research Commerzbank AG.


Pendapat senada diungkapkan oleh Ong Yi Ling, analis Phillip Futures Pte. Dia bilang, investor saat ini berlomba-lomba melakukan aksi ambil untung setelah harga emas reli ke posisi tertinggi sepanjang sejarah.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302595614/64660/Investor-profit-taking-harga-emas-ikut-terbanting

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Senin, 11 April 2011

Investor cemaskan inflasi, emas cetak rekor sepanjang sejarah

 

indexmk 20uOvKZL60
   

 

SINGAPURA. Emas melesat dan kembali mencetak rekor baru sepanjang sejarah. Sementara, perak memperpanjang kenaikannya dalam sembilan hari berturut-turut, dan menjadi reli terbaiknya sejak Maret 2008. Investor memburu logam mulia sebagai lindung nilai terhadap percepatan inflasi.


Kontrak emas untuk pengiriman Mei di divisi Comex bursa NYMEX-AS mencetak rekor baru setelah naik 0,3% ke US$ 1.478 per ons troy, pada perdagangan pagi di pasar Asia. Adapun,hingga pukul 14.12 WIB, harganya masih bertengger di posisi rekor US$ 1.474,8 per ons troy.


Sementara, perak sempat melejit 1,5% ke US$ 41,5238 per ons troy. Ini harga tertingginya sejak 1980.
Chae Un Soo dari KEB Futures Co. menyebut, harga komoditas di seluruh bursa melejit karena lebih buruknya proyeksi inflasi. "Saat ini, semakin banyak investor yang memburu emas sebagai lindung nilai investasi," ujarnya.


The Federal Reserves mempertahankan suku bunga rendah di 0,25% sejak Desember 2008 untuk menstimulus ekonominya. Sementara, ECB sudah menaikkan suku bunganya menjadi 1,25% karena kekhawatiran atas tekanan inflasi.


Analis Phillip Futures Pte. Ong Yi Ling menyebut, tertekannya dollar karena kebijakan moneter The Fed berlawanan dengan langkah pengetatan ekonomi yang dilakukan beberapa bank sentral lainnya. "Pelemahan dollar mendongkrak daya tarik emas sebagai alternatif mata uang," katanya.


Mayoritas analis yang disurvei Bloomberg juga memprediksi, emas akan naik di pekan ini. Data Commodity Futures Trading Commission AS menyebutkan, manajer investasi dan spekulator menambah posisi mereka di emas berjangka New York pada sepekan yang berakhir 5 April lalu.

 

sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302507216/64554/Investor-cemaskan-inflasi-emas-cetak-rekor-sepanjang-sejarah

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Jumat, 08 April 2011

HARGA EMAS KEMBALI CETAK REKOR

 
[Most Recent Quotes from www.kitco.com]
 

 

SINGAPURA. Emas rekor lagi! Ada beberapa faktor utama yang menyebabkan harga emas melaju, yakni kenaikan inflasi, guncangan finansial di Eropa, serta konflik di Libia.

 
Pagi tadi, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,6% menjadi US$ 1.467,07 per troy ounce. Pada pukul 14.32 waktu Singapura, kontrak yang sama ditransaksikan pada posisi US$ 1.466,55 per troy ounce.

 

Sepanjang minggu ini, harga si kuning kinclong sudah melaju sebesar 2,6%, terbesar sejak minggu yang berakhir 31 Desember lalu. Sedangkan kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York naik 0,6% menjadi US$ 1.468,30 per troy ounce, juga mencetak rekor baru.


"Kecemasan akan inflasi mengambil alih sehingga menyebabkan permintaan emas melonjak. Selain itu, belum ada kejelasan mengenai perbaikan ekonomi di Eropa, Timur Tengah, dan Jepang. Tren pergerakan harga emas saat ini masih terus menanjak," papar Lim Chae Myung dari Hyundai Futures Co.


Sementara itu, Standard Chartered Plc kemarin mengatakan, tingkat rata-rata harga emas akan berada di posisi US$ 1.460 per troy ounce pada tahun ini. Angka itu naik dari posisi sebelumnya di level US$ 1.426. Stanchart juga meramal, rata-rata harga emas akan berada di level US$ 1.650 tahun depan.

 

Sumber :

http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302246467/64362/Kecemasan-inflasi-Eropa-dan-Libia-membuat-harga-emas-kembali-mencetak-rekor

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Kamis, 07 April 2011

Kekhawatiran inflasi mencuat, emas torehkan rekor baru di US$ 1.462,30

0a0f41d380dd52a2a6a0d8d1e5ea1ec6

NEW YORK. Kekhawatiran terhadap inflasi mendongkrak harga emas hingga mencetak rekor terbarunya. Semalam, emas untuk kontrak pengiriman Juni di Comex- AS naik 0,4% ke level US$ 1.458,50 per ons troy, pada pukul 1.39 p.m. di New York. Sementara, emas untuk pengiriman segera di London mencetak rekor tertinggi sepanjang masa di US$ 1.462,30 per ons troy.
Harga logam lainnya, yaitu perak juga melesat ke posisi tertingginya dalam 31 tahun terakhir. Perak untuk pengiriman Mei sempat menyentuh US$ 39,785, yang merupakan harga tertingginya sejak Januari 1980.
Pasar memburu emas karena spekulasi AS akan berjuang untuk menekan harga konsumen. Ketua Federal Reserve Ben S. Bernanke menyebut perlunya pengawasan yang ketat terhadap inflasi. Hal ini menunjukkan perbedaan pendapat dalam program yang diupayakan untuk merangsang pertumbuhan ekonomi. AS telah menjaga suku bunganya di level rendah sejak Desember 2008.


Analis pasar Kingsview Financial Matt Zeman menyebut, pasar sangat khawatir terhadap inflasi, terutama dengan cukup lamanya bank sentral menjaga suku bunga di level rendah. "Di mata investor, reputasi Bernanke sebagai sosok yang memperjuangkan inflasi dipertanyakan. Orang-orang terus membeli emas," ujarnya.


Sementara, posisi dollar AS melemah 0,9% terhadap euro karena spekulasi bank sentral Eropa akan menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin menjadi 1,25%. "Orang tidak punya cukup keyakinan terhadap dolar," imbuh Zeman.


Di sisi lain, kemarin, Cina menaikkan suku bunga untuk keempat kalinya sejak pertengahan Oktober, karena khawatir harga konsumen di bulan lalu naik ke laju tercepat sejak 2008. "Percepatan inflasi di Cina memang positif untuk emas. Sebagian investor mengoleksi emas sebagai lindung nilai terhadap kenaikan harga konsumen," kata Edel Tully, analis UBS AG di London.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302137803/64179/Kekhawatiran-inflasi-mencuat-emas-torehkan-rekor-baru-di-US-1.46230

 

Link  Populer

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Rabu, 06 April 2011

Tiga faktor yang membuat harga emas kembali menoreh rekor baru!

61162_ilustrasi_emas_300_225

 

NEW YORk. Rekor baru harga emas kembali ditoreh. Kemarin, kontrak harga si kuning mentereng bertengger di posisi US$ 1.458,60 per troy ounce. Kecemasan akan krisis utang mendongkrak permintaan emas sebagai investasi alternatif.


Asal tahu saja, tingkat pembiayaan asuransi untuk utang Portugal melonjak ke rekor tertinggi sepanjang sejarah. Selain itu, konflik di Libia dan krisis nuklir Jepang juga menjadi beberapa sentimen yang meningkatkan permintaan emas. Jika dihitung, harga emas sudah melompat hingga 28% lipat dalam setahun terakhir.


"Masih ada guncangan di Timur Tengah, ketidakpastian di Jepang dan ada kemungkinan gagal bayar (default) utang Eropa. Tingginya permintaan emas dan perak dilakukan sebagai lindung nilai atas faktor-faktor tadi," papar Adam Klopfenstein, senior strategist Lind-Waldock.


Catatan saja, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni naik US$ 19,50 atau 1,4% menjadi US$ 1.452,50 per troy ounce pada pukul 13.43 waktu New York di Comex. Ini merupakan harga penutupan tertinggi sepanjang sejarah. Sedangkan kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 1,6% ke rekor tertinggi di posisi US$ 1.457,45.

 

Sumber http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1302043802/64045/Ada-tiga-faktor-yang-membuat-harga-emas-kembali-menoreh-rekor-baru

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

Link  Terkait

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

Selasa, 05 April 2011

Kecemasan akan inflasi picu kenaikan harga emas

200492_1668743243842_1395175690_31646350_3345553_s

SINGAPURA. Kontrak harga emas kembali mengalami kenaikan hari ini. Investor cemas, tingkat inflasi akan mengalami kenaikan sehingga mendorong permintaan emas sebagai investasi alternatif.


Pada pukul 08.54 waktu Singapura, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat naik 0,2% menjadi US$ 1.436,20 per troy ounce. Sementara, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York naik 0,3% menjadi US$ 1.437,40 per troy ounce.


"Melonjaknya harga minyak jenis Brent ke level tertinggi sejak 2008 memicu kecemasan akan inflasi. Harga emas naik karena tingginya permintaan emas sebagai lindung nilai inflasi," papar Mark Pervan, head of commodity research ANZ Banking Group Ltd.


Catatan saja, kontrak harga emas sempat menembus rekor tertinggi di posisi US$ 1.447,82 per troy ounce pada 24 Maret lalu.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1301973735/63941/Kecemasan-akan-inflasi-picu-kenaikan-harga-emas-

 

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

Link  Terkait

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

11. Alat alat uji Berlian

Senin, 04 April 2011

Guncangan geopolitik dan outlook inflasi akan menyebabkan harga emas melaju

emas antam

 

SINGAPURA. Hari ini, kontrak harga emas tak banyak mengalami perubahan di pasar Asia. Kendati begitu, sejumlah analis memprediksi, harga emas kemungkinan akan mengalami kenaikan seiring aksi borong investor terhadap si kuning kinclong.

Dua faktor yang diprediksi menyebabkan hal itu di antaranya resiko geopolitik yang kian meningkat serta naiknya tingkat inflasi.


"Resiko geopolitik yang terkait dengan Timur Tengah dan Jepang, serta krisis utang Eropa, belum menunjukkan perbaikan. Hal itu, ditambah dengan outlook inflasi, akan terus mendorong pergerakan harga emas," jelas Hwang Il Doo, senior trader KEB Futures Co.


Catatan saja, kontrak harga emas untuk pengantaran cepat pada pukul 11.18 waktu Singapura berada di posisi US$ 1.429,90 per troy ounce dari posisi penutupan akhir pekan di level US$ 1.428,80 per troy ounce. Sedangkan kontrak harga emas untuk pengantaran Juni di New York naik 0,2% menjadi US$ 1.431 per troy ounce.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/investasi/63833/Guncangan-geopolitik-dan-outlook-inflasi-akan-menyebabkan-harga-emas-melaju

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

Link  Terkait

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis