Jumat, 26 Juni 2009

Harga Emas Di Pasar

Kamis, 25/06/2009 08:39 WIB

Harga emas di pasar spot US$932,15 per ounce

oleh : Lahyanto Nadie

JAKARTA (bisnis.com): Harga emas pada pagi ini di pasar spot berada pada posisi US$932,15 per ounce, seperti ditayangkan dalam siaran televisi CNBC pagi ini.
Sementara itu, harga emas di pasar lokal sebesar Rp321.000 per gram. Menurut situs logammulia.com pagi ini, harga emas dihitung berdasarkan kurs dolar AS dengan posisi Rp9.950. Harga perak Rp4.712 per gram. Harga kedua logam tersebut belum termasuk pajak.
Bloomberg menulis bahwa harga emas menguat untuk kedua harinya karena spekulasi bahwa The Federal Reserve akan memacu inflasi dengan melanjutkan untuk membeli Treasury Securities sesuai dengan permintaan guna menyegarkan ekonomi. Harga perak juga menguat.
Analis berekspektasi bahwa Federal Reserve akan menahan $300 miliar dalam program pembelian Treasuries. Pembuat kebijakan the Fed akan meeting hari ini. Sejumlah investor membeli emas sebagai perlindungan terhadap inflasi.
The U.S. consumer price index telah turun 2,7% sejak September, Departemen Buruh mengungkapkan data itu.
"Banyak antisipasi utuk melihat apakah the Fed akan melanjutkan pencetakan uang," Sagiv Peretz, seorang dealer senior pada Finotec Trading U.K., mengatakan melalui telepon dari London.
"Jika mereka melakukan hal itu, maka akan menjadi kekuatan untuk menopang harga emas karena ekspektasi terhadap inflasi turun cukup dalam."
Sementara itu, kontrak emas untuk pengiriman Agustus naik US$10,10 atau 1,1% menjadi US$934,40 per ounce di New York Mercantile
Exchange’s Comex division. Kontrak teraktif naik 0,4% kemarin.
Bullion untuk pengiriman segera juga naik $8,52, atau 0.9% menjadi $934.35 per ounce pada pukul 6:50 p.m. di London.
Harga logam mulia itu naik menjadi US$933,50 per ounce di London, harga itu digunakan sebagai patokan oleh beberapa perusahaan pertambangan untuk menjual produk mereka dari US$928,75 pagi ini.
Kontrak perak untuk pengiriman Juli naik 6,6 sen atau 0,5% menjadi US$13,942 per ounce di New York. Perak untuk pengiriman segera naik 5,25 sen atau 0,4% menjadi $13,9025 per ounce pada pukul 6:51
p.m. waktu London. (ln)

Rabu, 24 Juni 2009

HARGA EMAS MELOROT LAGI

Selasa, 23 Juni 2009 | 16:04

HARGA EMAS HARI INI

Si Kuning Meleleh, Lumer US$ 9,46

LONDON. Harga emas anjlok ke level yang paling rendah dalam enam minggu ini di London. Penyebabnya, sejumlah investor menjual logam ini untuk menambal kerugian di pasar saham.
MSCI World Index anjlok ke level yang paling rendah dalam empat minggu ini setelah World Bank mencuatkan proyeksi perekonomian global yang akan terjungkal sebesar 2,9% tahun ini; lebih buruk dari prediksi sebelumnya yang hanya 1,7%.

"Emas bisa tergiring ke level yang lebih rendah pada sesi selanjutnya karena tekanan pada pasar saham telah memaksa logam ini menjadi penambal margin," kata James Moore, Analis TheBullionDesk.com di London.
Harga emas untuk pengiriman segera merosot US$ 9,46 atau 1% menjadi US$ 913,24 per ounce, level yang paling rendah sejak 12 Mei silam. Logam ini diperdagangkan di level US$ 917,30 pada pukul 9:21 waktu setempat.
Sementara itu, kontrak emas untuk bulan Agustus turun 0,4% menjadi US$ 917,50 per ounce di Comex division New York Mercantile Exchange. .
Investasi di SPDR Gold Trust, juga tergelincir menjadi 1.131,24 metric ton kemarin dari 1.132,15 ton pada 19 Juni lalu.

Femi Adi Soempeno Bloomberg

HARGA EMAS TERUS MEROSOT

Harga Emas Turun, Tiba Saatnya Membeli

JAKARTA. Harga emas di pasar internasional belakangan cenderung melemah. Pada pukul 19.51 WIB kemarin, harga emas untuk pengiriman Agustus 2009 di New York Mercantile Exchange (NYMEX) Amerika Serikat (AS) berada di US$ 938,3 per troy ounce. Harga ini telah turun 4,29% dari harga US$ 980,4 per troy ounce pada 1 Juni lalu.

Penguatan dolar AS lagi-lagi menjadi pemicu penurunan harga emas. Dampaknya, di pasar dalam negeri, harga emas juga ikut merosot. Kemarin, emas batangan di PT Logam Mulia dihargai Rp 315.000 per gram. Harga emas batangan ini telah turun 3,96% dari harga pada akhir Mei lalu yang Rp 328.000 per gram.

Catatan saja, meski dalam beberapa hari terakhir rupiah melemah terhadap dolar AS, Logam Mulia belum menerapkan patokan kurs baru untuk transaksi emas batangan. Kini, mereka masih mematok nilai tukar rupiah Rp 9.950 per dolar AS. Di akhir Mei 2009, Logam Mulia sempat mematok kurs Rp 10.485 per dolar AS. Ini pula agaknya yang membuat harga emas di Logam Mulia masih terpuruk.

Pada tahun ini, posisi tertinggi harga emas di unit usaha PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) itu tercapai pada 23 Februari 2009 lalu. Waktu itu, harga satu gram emas mencapai Rp 384.000. Selain karena harga emas di pasar dunia menembus US$ 1.000 per troy ounce, waktu itu kurs rupiah mencapai Rp 11.930 per dolar AS.

Nah, saat harga emas sedang turun seperti sekarang ini merupakan momen yang pas bagi investor untuk membeli emas batangan. Country Representative World Gold Council (WGC) Leo Hadi Loe mengingatkan, investor harus menghitung nilai tukar rupiah jika ingin berinvestasi emas berbasis rupiah. Sebab fluktuasi kurs rupiah bisa membuat harga emas bergejolak

Tapi, dia menganggap investasi emas masih menarik karena harga emas bisa kembali menembus US$ 1.000 per troy ounce tahun ini.

Faktor lainnya, kini berinvestasi emas di Indonesia semakin gampang. "Sekarang emas bisa dijual sewaktu-waktu," tutur Manajer Divisi Syariah Perum Pegadaian Rudy Kurniawan. Investor antara lain bisa menjual emas di Mulia, bursa emas Pegadaian.

SUMBER: http://www.kontan.co.id/index.php/investasi/news/15781/Harga-Emas-Turun-Tiba-Saatnya-Membeli