Senin, 17 Mei 2010

Harga Emas di Puncak

Harga emas spot hari ini US$1.232,70 per ounce

Oleh: Bloomberg

 

wiryo

 

 

 

 

 

 

JAKARTA (Bloomberg): Harga emas di pasar spot hari ini tercatat di posisi US$1.232,70 per ounce, atau meningkat dibandingkan dengan US$1.171,93 per ounce pada posisi kemarin.

Emas yang diperdagangkan hampir tidak mengalami perubahan setelah sempat merosot kemarin dipicu aksi para investor yang menjualnya pada harga mendekati rekor di tengah tanda kekacauan di pasar obligasi Eropa yang semakin mereda.


Kontrak pengiriman emas dalam waktu dekat ini diperdagangkan di bawah 40 cent pada harga US$1.232,30 per ounce pada pukul 8.10 a.m waktu setempat di Sydney. Kontrak tersebut sempat jatuh 0,5% kemarin setelah mencapai rekor US$1.248,82 pada hari sebelumnya.


Sementara itu, kontrak berjangka untuk pengiriman Juni naik 0,4% menjadi US$1.233,60 setelah sempat turun 1,1% kemarin.
Di antara logam mulia lainnya, kontrak platinum untuk pengiriman dalam waktu dekat ini hampir tidak mengalami perubahan yaitu pada harga US$1.734,75 per ounce setelah sempat melemah 0,3% kemarin, yang merupakan penurunan pertama dalam enam hari.


Di lain pihak, perak menguat 0,1% menjadi US$19,45 per ounce, setelah melemah 0,6% kemarin. Kenaikan juga terjadi untuk palladium yaitu sebesar 0,2% menjadi US$541 per ounce setelah sempat turun 0,4% kemarin.(t01)

 

Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

Link Populer

1.  Anda Mau Bisnis Pulsa? Silahkan Gabung disini

2. Sistem Mesin Uang Otomatis, cara cerdas bisnis Internet

3. Bagaimana membuat web atau Blog Nomor 1 di Google?

0 Comments: