Sabtu, 16 Januari 2010

Sekilas Investasi Emas

EMAS Semakin berkilau, Cocok buat Investasi Jangka Panjang

kebook31

Siapa yang tidak kenal emas, dari zaman nenek moyang dulu hingga kini kemilaunya tidak pernah pudar,klaunya semakin memukai saat ini.

 

Harga harga komoditi terus melonjak ditengah-tengah labilnya pasar pinansial global, Emas, minyak tembaga, Gandum merupakan komoditas yang terus mencapai rekor terbaru dalam perdagangan dunia. Apalagi sekarang ini tingkat inflasi semakin tinggi menyebabkan para pemilik cenderung mencari pilihan aman untuk menyimpan uang dan mengembangbiakan uangnya. Fakta membuktikan, bila terjadi inflasi tinggi, harga emas akan naik lebih tinggi daripada inflasi. semakin tinggi inflasi semakin tinggi kenaikan harga emas. Statistik menunjukan bahwa bila inflasi mencapai 10%, maka emas akan naik 13%. Bila inflasi 20 persen maka emas akan naik 20%. Tetapi bila inflasi 100% maka emas akan naik 200%. Inilah kenapa sebaiknya mempertimbangkan emas sebagai wahana investasi. Ini karena dipercaya sebagai penangkal inflasi. Semakin tinggi inflasi biasanya akan semakin baik kenaikan nilai emas yang Anda miliki. Tetapi patut dicatat bahwa harga emas akan cenderung konstan bila laju inflasi rendah, bahkan cenderung sedikit menurun apabila laju inflasi dibawah dua digit. Jadi emas hanya bagus bila terjadi inflasi moderat (dua digit ), dan akan lebih baik lagi bila terjadi inflasi hiper ( tiga digit ).

 

Selain itu harga emas dipatok dalam USD sehingga kita dolar menguat maka pemilik emas akan menikmati dua keuntungan. Pertama dari penguatan dolar dan kedua dari kenaikan harga emas itu sendiri.

 

Beragam bentuk Emas

Emas tersedia dalam berbagai macam bentuk, mulai dari batangan atau lantakan, koin emas dan emas perhiasan. Jenis emas batangan adalah yang terbaik untuk investasi karena kapanpun dimanapun Anda ingin menjualnya nilainya akan sama, nilai ini mengikuti standar internasional yang berlaku nilainya pada hari penjualan. Kemudian yang kedua adalah emas coin, dimana bentuk emas seperti ini adalah salah satu bentuk lain dari emas batangan yang sudah dibentuk menjadi koin emas murni. Yang perlu diketahui adalah koin emas bagus untuk investasi. Namun sayangnya sekarang sudah sulit dijumpai lagi di Toko toko emas. Bagaimana dengan perhiasan? Perhiasan kurang baik dijadikan media investasi. Karena perhiasan membutuhkan jasa pembuatan tertentu dan membebankan biaya pembuatan kepada pembelinya. Sehingga selain Anda membeli emasnya Anda juga akan membayar onkos pembuatannya.

 

Bila anda berinvestasi emas untuk jangka pendek, biasanya akan sulit mendapatkan keuntungan kalau bentuknya emas perhiasan. Karena kalau anda datang ke toko untuk membeli emas akan dikenai ongkos pembikinannya sedangkan bila anda akan menjualnya kembali maka toko tidak mau membayar ongkos pembuatannya. Ia hanya mau membayar emasnya saja. Malah masih untung sebetulnya kalau toko mau menerima emas perhiasan anda. beberapa toko kadang-kadang menolak penjualan emas perhiasan dari masyarakat penyebabya bisa macam-macam, salah satunya adalah karena mereka takut kalau-kalau emas perhiasan itu tidak laku lagi apabila dijual kembali. kalaupun mereka membelinya lagi mereka harus melebur emas tersebut. Karena itu investasi dalam bentuk emas perhiasan lebih untung kalau disimpan untuk jangka panjang.***

Rabu, 13 Januari 2010

CARA TEPAT MEMBERSIHKAN EMAS

 SmartShopping-berlian1

Menggunakan perhiasan emas kesayangan, jangan langsung menyimpannya. Bersihkan dulu perhiasan Anda, agar kotoran yang menempel bisa terangkat dan saat digunakan kembali terlihat bersinar.


Jika tidak sempat pergi ke tempat pencucian perhiasan, Anda bisa melakukannya sendiri di rumah. Tidak butuh waktu lama untuk membersihkan perhiasan. Sebelum membersihkan perhiasan emas Anda, persiapkan dulu sabun bayi, kain lembut, sikat lembut dan dua mangkuk air hangat.


Lalu, tuang beberapa tetes sabun bayi ke dalam satu mangkuk air hangat. Aduk hingga sabun bercampur rata dengan air. Kemudian, rendam perhiasan emas dalam air sabun selama kurang lebih 10 menit.


Untuk menyingkirkan kotoran yang menyangkut pada sela-sela perhiasan, setelah direndam 10 menit, sikatlah menggunakan sikat yang berbulu lembut. Bersihkan secara detil dan pastikan tidak ada kotoran lagi yang menyangkut.
Setelah disikat, celup-celupkan perhiasan emas Anda ke dalam mangkuk lain yang berisi air hangat. Lakukan pencelupan beberapa kali untuk membuat kotoran hilang dan membersihkan sisa sabun yang menempel.


Lalu, setelah dicelup-celup, pastikan benar-benar tidak ada sisa sabun dan kotoran yang menempel. Kemudian keringkan dengan kain berbahan lembut, dan angin-anginkan perhiasan emas Anda. Setelah benar-benar kering, pasti akan lebih bersinar.

 

WIRYO

 Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

SUMBER : http://kosmo.vivanews.com/news/read/119314-cara_membersihkan_perhiasan_emas

Selasa, 12 Januari 2010

HARGA EMAS BATANGAN MERANGKAK

Emas Batangan Ikut Terangkat Derivatif

 

 

Harga emas batangan akan terus naik.***

JAKARTA. Seirama dengan laju harga emas di pasar berjangka, harga emas batangan pun perlahan-lahan merangkak naik. Kemarin (11/1), harga emas batangan di Logam Mulia bergerak naik 0,86% menjadi Rp 353.000 per gram dibanding sehari sebelumnya.

 

Para pelaku dan analis komoditas melihat, harga emas batangan akan terus naik sejalan dengan meningkatnya harga kontrak emas di pasar derivatif. Sampai pukul 17.00 WIB kemarin, harga kontrak emas pengiriman Februari 2010 di Divisi Comex NYMEX naik 1,32% menjadi US$ 1.153,90 per ons troi. Apabila harga emas kembali menembus US$ 1.200 per ons troi di kuartal satu tahun ini, analis yakin, harga emas batangan seberat satu kilogram bisa menuju Rp 400.000 per gram.

 

Martono, Manager Pemasaran Logam Mulia, salah satu divisi PT Aneka Tambang Tbk mengemukakan, permintaan emas batangan saban tahun terus meningkat. Pada Desember 2009, misalnya, permintaan emas batangan Logam Mulia meningkat dibanding bulan-bulan sebelumnya. "Emas batangan laris karena pada akhir tahun lalu ada momentum pemberian bonus," katanya kepada KONTAN.

 

Bulan lalu, dalam sehari ada sekitar 150 pelanggan yang membeli emas di Logam Mulia. Adapun pada hari-hari biasa, hanya 50 -100 pelanggan yang datang. Sepanjang 2009, Logam Mulia berhasil menjual emas batangan sebanyak 10 ton, lebih tinggi dari target sebesar 9 ton. Sebesar 90% pelanggan Logam Mulia merupakan investor ritel. Sisanya yang 10% adalah korporasi.

 

Penguatan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) juga tak bisa menahan laju kenaikan harga emas batangan. Biasanya, di saat dolar AS loyo, harga emas batangan ikut tertahan karena harganya memakai acuan dalam dolar AS. Penguatan rupiah membuat harga emas di dalam rupiah juga menjadi lebih murah. "Tapi, kini penguatan rupiah tak sebanding dengan kenaikan harga kontrak emas," ujar Martono.Manajer Pegadaian Syariah,

Rudy Kurniawan juga mengakui, harga dan permintaan emas batangan memang terus meningkat. Dia mencontohkan, tahun lalu Pegadaian berhasil menjual emas batangan sebanyak 146 kilogram, atau melebihi target sebanyak 90 kilogram.

 

Memasuki 2010, Pegadaian yakin dengan bisnis emas batangannya. Perusahaan ini mengerek target penjualan emas batangan jadi 250 kg.

 

Sedangkan Logam Mulia tak mau muluk-muluk. Mereka memasang angka penjualan minimal 9 ton. Martono beralasan, cadangan emas Logam Mulia semakin menipis. Apalagi, pelanggan Logam Mulia mayoritas investor ritel yang kapasitas belinya tak sebanyak investor korporasi.

Sandy Baskoro KONTAN

 

 Jurus Cerdas Berkebun EMAS, strategi berinvestasi EMAS dengan cara yang tidak pernah Anda Fikirkan

 

 

 

Sumber : http://www.kontan.co.id/index.php/investasi/news/28016/Emas-Batangan-Ikut-Terangkat-Derivatif