Jumat, 17 April 2009

Harga Emas

HARGA EMAS

Reli di Pasar Bursa Menekan Harga Emas

SINGAPURA. Pesona emas kian memudar saja. Terjadinya reli di pasar global menyebabkan menurunnya permintaan emas.

“Adanya kenaikan di pasar saham memberikan sinyalemen kalau harga emas bakal melorot. Sebelumnya, harga emas memang terus mengalami kenaikan karena para investor lebih memburu logam mulia ini sebagai safe haven dibanding komoditas lainnya,” jelas Toby Hassall, Analyst Commodity Warrants Australia Pty.

Pagi tadi, harga emas untuk pengantaran cepat bertengger pada posisi US$ 872,63 per troy ounce. Sementara pada pukul 14.36 waktu Singapura, harga emas berada pada level US$ 873,30, turun 1% dibanding minggu lalu. Sepanjang bulan lalu, harga emas sudah melorot 4,6%. Sedangkan indeks MSCI Asia Pasifik melesat 18%.

Melesatnya bursa saham regional dan global terjadi setelah Pemerintah AS mengatakan, jumlah pengangguran yang mengajukan klaim mengalami penurunan pada minggu lalu. Selain itu, laba JPMorgan yang melampaui prediksi para analis juga menjadi sentimen positif tersendiri.

Barratut Taqiyyah Bloomberg

0 Comments: