Kamis, 31 Maret 2011

AS akan kirim pasukan tambahan ke Libia, harga emas kembali membubung

KoinEmasDinar  
   

NEW YORK. Setelah terus mengalami penurunan dalam beberapa hari terakhir, kemarin malam, kontrak harga emas kembali naik di New York. Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal itu, yakni kian meningkatnya konflik di Libia serta kecemasan akan penyebaran krisis utang Eropa.


Seperti yang diketahui, kelompok pemberontak menghentikan serangan atas pasukan Muamar Kaddafi setelah Presiden AS Barack Obama dan Perdana Menteri Inggis David Cameron bilang, mereka tengah mempertimbangkan untuk mengirimkan pasukan bantuan kepada kelompok oposisi.


Sementara itu, kemarin, Standard & Poor's memangkas peringkat utang untuk Yunani dan Portugal.
"Faktor geopolitik sangat memegang peranan di sini. Situasi di Libia masih sangat terbuka dan jauh dari dari kata selesai," jelas Peter Fertig, owner Quantitative Commodity Research Ltd di Jerman.


Catatan saja, pada pukul 13.38 waktu New York, kontrak harga emas untuk pengantaran Juni naik US$ 7,40 atau 0,5% menjadi US$ 1.424,90 per troy ounce di Comex, New York. Sepanjang kuartal ini, kontrak harga emas sudah naik 0,3%.

 

Sumber : http://investasi.kontan.co.id/v2/read/1301529230/63479/AS-akan-kirim-pasukan-tambahan-ke-Libia-harga-emas-kembali-membubung

 

Link  Terkait

1.Tips Mendapatkan Pasive Income dari Internet

2.Cara Cerdas Investasi Emas

3.Tips Membangun Bisnis Online

4.Jual Alat Uji emas dan berlian harga murah Bermutu

5.Bisnis Pulsa Tanpa Modal hasil Jutaan

6.Timbangan Saku cocok untuk jual beli emas

7.Diamond Selector II, alat uji Keaslian Berlian

8.Bisnis Sambilan Hasil Melimpah

9. Segala macam Tips ada disini

10. Timbangan Emas, Investasi buat bisnis

0 Comments: